ep·i·gram·ma [n]
1. Any witty, ingenious, or pointed saying tersely expressed.
2. A brief, interesting, memorable, and sometimes surprising or satirical statement.


After The Rain
Hujan dan kabut tebal menemani perjalanan kami menuju Jakarta pagi itu. Waktu tempuh yang normalnya hanya dua jam pun berubah menjadi hampir empat jam oleh karena kemacetan dan cuaca yang tidak mendukung. Ditambah lagi kami tersasar karena tidak tahu pasti alamat rumah yang sedang dituju.

Bukan, kami bukan ingin berjalan-jalan. Kami mengunjungi salah satu sahabat yang baru saja ditinggal pergi oleh ayahnya untuk selamanya. Banyak yang kaget dibuatnya, karena kabar yang datang sungguh mendadak. Bahkan kami pun tak pernah menyangka ayahnya akan pergi secepat itu, terhitung umurnya yang masih belum terlalu tua.

Dari dalam mobil, saya memandang menembus ke jalan melalui kaca yang berembun. Hidup terkadang lucu, satir, seperti sebuah kotak yang berisi kejutan yang kita tidak tahu apa yang ada di dalamnya. Dua tahun lalu, kami beramai-ramai ke rumah sahabat saya yang satu itu. Di situ kami masih bersenang-senang memberikan surprise ulangtahun buat dia. Ayahnya pun masih segar bugar menyambut kami semua yang datang walaupun sudah tengah malam. Namun, sangat tidak disangka kami datang lagi untuk kedua kalinya dengan kondisi yang berbeda 180 derajat. Semuanya kali ini dipenuhi oleh kesedihan, yang juga dirasakan oleh kami semua.

Kami salut sama sahabat yang satu ini. Dia masih tetap bisa tersenyum dan tertawa menyambut kami semua. Walaupun kami tahu pasti ada rasa kehilangan yang sungguh mendalam. Semoga kamu tetap selalu tabah ya. Dan semoga alm. ayahmu diberikan tempat yang paling baik di sisiNya.

Libellés : , ,

1 comment(s)
Post a comment


---------------- Older Posts -----------------